Pages

ALBUM

Sabtu, Juli 09, 2011

Vacation Green Canyon & Batu Karas Beach

ditulis Oleh : Setyo arie kusmawan
Pangandaran adalah obyek wisata pantai sangat indah salah satu di Negara Indonesia letaknya di provinsi Jawa Barat kurang lebih 6 jam perjalanan darat dari Kota Bandung.

Sudah 3 kali saya ke pantai Pangandaran yang saya kunjungi selalu pantai Timur pangandaran tempat Hotel saya menginap, melihat nelayan menjala ikan dan Pantai Barat yang biasanya kita bermain ombak dan untuk manaiki perahu keliling Cagar alam, cagar alam suatu hutan lindung sebagai tempat penelitian jika anda mau masuk ke hutan lindung disambut pasukan kera lucu-lucu yang minta makanan dan didalam kita bisa menemui gua dan sebuah peninggalan peradaban.

Untuk perjalanan saya kali ini beralih wisata yang sungguh luar biasa, dari pangandaran kurang lebih 1,5 jam perjalanan saya tempuh, yang saya tuju adalah Green Canyon. Disinilah pertama kali saya sangat takjub melihat panorama alam yang sungguh-sungguh luar biasa, dari pintu masuk Green canyon kita menaiki sebuah perahu menuju tebing hijau kurang lebih 15 menit untuk bisa menikmati air yang sejuk dan sungai diapit oleh tebing-tebing hijau yang mengeluarkan air seperti hujan rintik-rintik, Saya menyewa pelampung untuk berenang agar bisa sampai ke batu payung, kenapa dibilang batu payung karena batu itu berbentuk payung, disitulah kita bisa melompat dari atas batu payung ke sungai green canyon. Sungguh sangat puas saya bisa menikmati panorama alam ciptaan tuhan.

Ke esokan harinya yang saya tuju adalah pantai Batu Karas, pantai batu karas tidak jauh dari wisata Green Canyon kurang lebih 30 menit dari green canyon. Setelah sampai parkir pantai batu karas saya di suguhi pantai yang sangat indah, banyak permainan disana ada banana boat dan bermain selancar. Banyak wisatawan asing saya temui disana mulai dari singapura, australia dan banyak lagi terutama wisatawan domestik seperti saya. Pantai batu karas ini biasa disebut dengan pantai Kuta kecil, karena ombak yang begitu bagus untuk bermain surfing. akan tetapi diwilayah pantai ini jika malam sangat sepi karena hotel dan penginapan serta restoran yang masih sedikit tidak seperti pantai barat pangandaran. Walaupun begitu saya sangat menyukai pantai batu Karas ini ketimbang pantai pangandaran. Suatu saat saya akan berkunjung lagi di pantai ini untuk bermain dan berlatih surfing. Ternyata begitu indah tempat wisata pantai di negeri ini.

0 komentar:

Posting Komentar

Modern Moslem

Modern Moslem
wawasan religi modern